Sudah semestinya jika melangsungkan pernikahan dengan pasangan yang dicintai menjadi impian banyak orang. Bagi orang-orang berikut ini pun sama. Akan tetapi anehnya mereka bukan menikah dengan pria atau wanita. Orang-orang ini disebut memiliki pernikahan teraneh sebab pasangannya cukup unik, mulai dari bantal hingga Menara Eiffel. Siapakah mereka? Penasaran, jangan kemana-mana dulu ya sebaiknya langsung simak yang berikut ini.
1. Tokoh di Video Games
Pada November 2009 yang lalu, ada seorang pria Jepang yang dikenal dengan nama Sal9000 menikahi tokoh tidak nyata dalam video game 'Love Plus' Nintendo DS, Nene Anegasaki.
Love Plus sendiri merupakan sebuah permainan kencan khayalan. Meskipun selama ini hanya berkencan di video game, pria tersebut benar-benar merasa jatuh cinta pada Nene hingga memutuskan menikahinya. Pernikahan sungguhan pun digelar di kawasan Guam.
2. Menara Eiffel
Mantan tentara wanita yang tinggal di San Fransico ini kini menambahkan satu nama pada nama belakangnya sehingga menjadi Erika La Tour Eiffel. Ya, penambahan nama itu terjadi setelah dia memutuskan menikah dengan Menara Eiffel di Paris.
Sebelum menikahi menara tersebut, Erika yang menjadi penderita sindrom Asperger sudah jatuh cinta pada benda-benda mati lainnya. Dia pernah terpikat pada busur panah hingga Tembok Berlin.
3. Tembok Berlin
Eija-Riitta Berliner-Mauer menikahi Tembok Berlin pada 1979 setelah didiagnosa menderita Objectum-Sexuality. Nama Eija-Riitta sendiri dalam bahasa Jerman berarti Tembok Berlin.
Eija mengaku kelainan yang dideritanya itu sudah dirasakannya sejak kecil. Dia jatuh cinta pada Tembok Berlin sejak pertamakali melihat obyek tersebut di televisi pada usia tujuh tahun. Sejak itu dia mulai mengoleksi foto-foto tembok tersebut. Pada kunjungan keenamnya ke tembok itulah dia memutuskan menikahi bangunan bersejarah itu
4. Ular
Seorang wanita asal Khurda, India, mengaku jatuh cinta pada seekor ular kobra yang tinggal di atas bukit tidak jauh dari desa tempatnya tinggal. Wanita bernama Bimbala Das itu pun menikahi ular tersebut pada 2006.
Dalam pernikahan yang disaksikan 2.000 orang itu, si ular tidak hadir. Bimbala membuat replika dari ular yang sering didatanginya itu. Saat tahu Bimbala akan menikah dengan ular, warga desa memberikan restunya karena menganggap pernikahan itu akan membawa keberuntungan.
5. Diri Sendiri
Bagi pria asal China ini tidak ada yang lebih berarti di dunia ini selain dirinya sendiri. Oleh karena itulah pria bernama Liu Ye dari Zhuhai itu menikahi dirinya sendiri dalam sebuah upacara pernikahan yang dihadiri 100 tamu pada 2007 lalu.
Liu membuat banner dari potongan busa yang dihiasi foto dirinya. Potongan busana berbentuk dirinya itu kemudian dipakaikan busana pengantin berwarna merah. Dalam wawancara dengan media lokal, Liu membantah dirinya gay, namun tidak menampik kalau dia memang sedikit narsis.
6. Mantan Kekasih yang Sudah Meninggal
Seharusnya Magali Jaskiewicz telah dinikahi oleh kekasihnya Jonathan George pada November 2008 di sebuah kota di Paris. Namun dua hari sebelum pernikahan, Jonathan meninggal karena kecelakaan motor.
Sedih kehilangan orang yang dicintainya, Magali memutuskan tetap mengadakan pernikahan secara resmi. Dia menggunakan pengecualian yang ada dalam undang-undang di Prancis di mana sebuah pernikahan bisa digelar ketika calon mempelai sudah menyelesaikan semua persyaratan sebelum salah satu dari mereka meninggal. Pernikahan resmi itu digelar setahun setelah meninggalnya Jonathan.
7. Bantal
Pria asal Korea ini jatu cinta dan menikahi bantal raksasa yang dihiasi foto seorang wanita. Pria bernama Lee Jin-gyu itu menikahi dakimakura, yang bagi orang Jepang dikonotasikan dengan bantal raksasa dengan foto karakter anime di bagian depannya.
Pada bantal Lee, foto yang dimuat di bantal tersebut adalah gambar Fate Testarossa, 'magical girl' dari serial anime Mahou Shoujo Lryical Nanoha. Pria 28 tahun itu menikahi boneka bergambar wanita cantik itu dalam sebuah upacara sungguhan. Dalam upacara pernikahan yang dipimpin seorang pendeta itu, si boneka dikenakan gaun pengantin.
8. Taman Bermain
Amy Wolfe merupakan seorang pemain organ asal New York, AS, yang mengklaim menderita objectum sexuality. Objectum sexuality merupakan suatu kondisi yang membuat penderitanya tertarik secara seksual pada benda mati.
Dan pada kasus Amy, dia sangat tertarik dengan wahana permainan karpet ajaib yang ada di Pennsylvania. "Aku sangat mencintainya, sama seperti seorang wanita mencintai suami mereka dan tahu akan bersama selamanya," begitu kata wanita 37 tahun itu.